Gak Harus Mahal! Ini 4 Ide Kreatif Hadiah Buat Pasangan di Hari Kasih Sayang
- Thinkstock
Gorontalo – Bulan Februari ini dijuluki sebagai bulan kasi sayang, nah di bulan ini siapa yang sudah memikirkan hadiah untuk sang pacar atau gebetannya?
Umumnya, pasangan akan memberikan buket bunga ataupun cokelat, bahkan ada yang tak segan memberikan barang mewah untuk pacarnya lho!
Nah untuk kamu yang ingin memberikan sesuatu tapi masih bingung, berikut adalah beberapa jenis inspirasi yang bisa kamu pilih untuk dijadikan sebagai hadiah valentine nanti.
1. Parfum
“Makin wangi makin cinta.” Begitulah bagaimana pasangan bisa tiba-tiba full senyuman kalau sebelahan, dan mencium aroma wangi pasangannya.
Parfum bisa jadi pilihan hadiah valentine yang spesial lho! Kamu bisa pilih parfum yang sesuai dengan aktivitasnya.
Selain itu, jangan lupa untuk sesuaikan juga dengan aroma kesukaan pasangan kamu, ya.
Agar si pacar makin senang. Poinnya, menambahkan parfum ke dalam daily essential bisa menambah rasa percaya diri orang yang kamu cintai.
2. Skincare
Agar kulit pacar kamu tetap glowing, skincare bisa jadi salah satu pilihan untuk kado. Memberikan perhatian untuk pasangan bisa dengan berbagai cara, salah satunya dengan mengetahui jenis skincare biasa dipakainya.
Dengan begitu, pastinya akan membuat pasangan kamu lebih senang. Secara kamu terlihat mendukung doi untuk menjaga kulitnya tetap sehat.
Namun sebelum membeli, pastikan duku skincare itu sesuai dengan skincare yang sering di pakai oleh pasangan kamu ya! Biar nggak bikin dia breakout.
3. Scrapbook
Sebagian orang, memang karya tangan pasangan akan lebih bermakna dibandingkan bawang mewah.
Kamu bisa menggunakan kreativitasmu untuk memberikan hadiah berupa jurnal scrapbook.
Isinya bisa seperti mengenang perjalanan kisah cinta berdua, jatuh bangun yang dilalui, hingga masa paling menyenangkan. Kamu bisa merangkumnya dalam beberapa lembar, dan jangan lupa untuk dilengkapi dengan beberapa foto berdua.
4. Masak sebagai kejutan
Dari pada kalian pergi dinner di luar dengan budget tak terhingga. Akan lebih menyenangkan jika kamu menyiapkan masakan untuk pasanganmu di hari kasih sayang.
Kamu bisa menyiapkan berbagai makanan ala romantic dinner. Kini, berbagai resep pun sudah banyak beredar di internet. Bahkan TikTok bisa mempermudah kamu dalam memasak makanan yang kamu inginkan.
Nah itulah empat inspirasi hadiah dan kejutannuntuj orang tersayangbdi hari valentine. Kalau kamu sebangai cewek ingin hadiah apa dari pasanganmu?