Terdaftar di FIFA, Shin Tae-yong Bidik Kemenangan di Leg 2 Timnas Indonesia Vs Libya

- PSSI
VIVA Gorontalo – Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong membidik kemenangan di leg kedua Timnas Indonesia vs Libya.
Pertandingan kedua Timnas Indonesia vs Libya akan digelar di Stadion Titanic Mardan, Antalya, Turki, Jumat, 5 Januari 2024.
Selain membidik kemenangan, keg kedua juga dijadikan ajang menguji kekuatan inti Timnas Indonesia yang akan berlaga di Piala Asia 2023.
"Kemarin melawan Libya fokusnya daripada hasil pertandingan, tapi fokus ke insting pertandingan, fisik pertandingan, jadi hasil tidak terlalu penting," kata Shin Tae-yong.
"Tapi untuk lawan Libya akan fokus ke organisasi dan mungkin akan berusaha untuk menang," sambung Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong target kemenangan Timnas Indonesia lawan Libya
- pssi
Di leg pertama kemarin, Timnas Indonesia harus menelan kekalahan telak dari Libya dengan skor 0-4.
Kekalahan tersebut juga diwarnai blunder dua bek anyar Timnas Indonesia, yaitu Jordi Amat dan Justin Hubner.
Namun, Shin Tae-yong tak begitu memikirkan hasil akhir.
Sebab, di leg pertama Shin Tae-yong baru menguji kondisi pemain setelah lama berpisah.
Walaupun kekalahan itu menjadi senjata suporter menyerang dirinya, Shin Tae-yong tak memedulikannya.
"Memang dibicarakan terus ya masalah pertandingan kemarin, padahal pertandingan itu tidak berarti apa-apa," ujarnya.
"Hanya tes saja, (tes) fisik pemain dan juga sekalian meningkatkan fisik pemain juga, jadi kita gak bisa menyalahkan satu-satu (pemain) di pertandingan kemarin," pungkas Shin Tae-yong.
Sekadar informasi, pertandingan kedua ini berbeda dengan pertandingan pertama.
Jika pertandingan pertama tidak terdaftat di FIFA, pertandingan kedua akan didaftarkan.
Sebab itu, Shin Tae-yong harus memikirkan bagaimana cara mengalahkan Libya.
Kemenangan kali ini akan berpengaruh pada peringkat Indonesia di papan ranking FIFA.