Paulo Victor Selamatkan Persebaya dari Rasa Malu di Kandang Sendiri 

Paulo Victor mencetak gol perdana untuk Persebaya musim ini
Sumber :
  • Persebaya.id

Di babak pertama Persebaya ketinggal 1-2 dari RANS Nusantara.

Bajul Ijo sempat unggul duluan, tapi bisa dibalikkan RANS Nusantara.

Di babak kedua Aji berupaya menambal lini belakang. Nuri Fasya dimasukkan menggantikan Salman Alfarid.

Lini tengah ikt dirombak. Ripal Wahyudi dan M. Iqbal ditarik untuk memasukkan M. Hidayat dan Kasim Botan.

Saat pertandingan tinggal menyisakan 10 menit waktu normal, Paulo Vinctor muncul sebagai penyelamat.

Kasim Botan mengirim umpan menyilang dari sisi kiri pertahanan Rans Nusantara FC menuju Paulo Victor.

Dengan satu dua gocekan, Victor berhasil menceploskan bola ke dalam gawang.