Coach RD Ungkap Kekesalannya Usai Barito Putera Kalah dari Madura United

Barito Putera tumbang di tangan Madura United
Sumber :
  • ligaindonesiabaru.com

VIVA Gorontalo – Pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawa alias Coach RD tak bisa menyembunyikan rasa kecewa sekaligus kesal usai timnya kalah.

Barito Putera kalah dari Madura United dengan skor 1-2 pada pekan ke-5 BRI Liga 1 musim ini.

Misi kebangkitan tim berjuluk Laskar Antasari gagal di markas sendiri, Stadion Demang Lehman, Minggu, 30 Juli 2023.

Ini menjadi kekalahan kedua Barito Putera setelah pada pekan ke-4 tumbang dari Borneo FC dalam derbi Papadaan.

"Jujur kita main dari menit awal sampai akhir tetapi terus bermain sepenuh hati mengejar bola dan memang pertandingan ini sulit karena lawan juga baik dalam bermain,” kata Coach RD usai pertandingan.

Coach RD mengungkapkan, sebelum pertandingan Rizky Pora dkk sudah diwanti-wanti untuk mengantisipasi set piece Madura United.

Kenyataannya, Rizky Pora dkk lengah dan Madura United berhasil memanfaatkannya menjadi gol.

Selain itu, Coach RD juga menyoroti performa lini serang Barito Putera.

Sepanjang pertandingan banyak peluang gagal dikonversi menjadi gol.

“Peluang itu tidak bisa kita konversikan jadi gol kalau Madura (United) sudah saya ingatkan mereka menang di set pieces dari gol pertama mereka membuat satu gol dari set pieces,” beber Pelatih berusia 56 tahun itu.

Pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawan atau Coach RD

Photo :
  • ligaindonesiabaru.com

“Sudah saya ingatkan untuk tidak membuat pelanggaran di seperti pertahanan. Kita juga gagal mengonversi peluang jadi gol,” imbuhnya. 

Ia pun meminta maaf kepada suporter atas kekalahan ini.

Harapannya, suporter akan terus mendukung Barito Putera pada pertandingan selanjutnya.

“Mudah-mudahan mereka (suporter) terus support kami dan kita bisa memberikan kemenangan di pertandingan berikutnya,” tegasnya. 

Kekalahan dari Madura United membuat Barito Putera terhempas dari papan atas klasemen.

Untuk sementara, anak buah Coach RD duduk di peringkat 10 klasemen sementara BRI Liga 1 musim ini dengan 7 poin.