2 Masalah Persib Bandung Jelang Pertandingan Kontra Persik Kediri

Persib Bandung libas Dewa United 5-1
Persib Bandung libas Dewa United 5-1
Sumber :
  • persib.co.id

VIVA Gorontalo – Persib Bandung sedang menatap pertandingan pekan ke-22 BRI Liga 1 melawan Persik Kediri.

Duel Persib Bandung vs Persik Kediri akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu, 10 Desember 2023.

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak mengungkapkan ada dua masalah yang harus diselesaikan sebelum pertandingan.

Pertama soal penguasaan bola. Kedua, soal final pass.

Dua masalah ini terjadi saat Persib Bandung menjamu PSM Makassar di pekan ke-21 kemarin.

"Kami coba mengalirkan bola lebih cepat dari sisi ke sisi yang mana ini masih salah dilakukan di laga sebelumnya,” ujar Bojan Hodak.

Pada pertandingan melawan PSM Makassar, Persib Bandung menemui kebuntuan.