Kata Gilbert Agius Sebelum PSIS Semarang Bersua Persebaya dalam Lanjutan BRI Liga 1 2023/24
Minggu, 21 Januari 2024 - 22:52 WIB
Sumber :
- ligaindonesiabaru.com
VIVA Gorontalo – Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius mengungkapkan persiapan timnya menghadapi Persebaya dalam laga tunda BRI Liga 1 2023/24.
Sebagaimana diketahui, anak buah Gilbert Agius akan bertandang ke markas Persebaya pada 30 Januari 2024 mendatang.
Pertandingan ini akan dilangsungkan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Gilbert Agius menjelaskan satu hal yang sedang diperbaiki di kubu PSIS Semarang sebelum pertandingan itu ialah chemistry antar pemain.
Ya, chemistry pemain menjadi perhatian utama Gilbert Agius mengingat pemainnya baru selesai libur panjang.
Apalagi, Gali Freitas dkk terakhir kali bertanding pada 16 Desember 2023 lalu.
Sebab itu, Gilbert Agius merencanakan laga uji coba untuk membangun lagi chemistry antarpemain.