Salut! Ribuan Masyarakat Gotong Royong Bersihkan Pantai Terkotor di Indonesia
- Pujiansyah/Lampung
Bandar Lampung, VIVA Gorontalo – Permasalahan sampah di Indonesia masih terus terjadi. Hal ini yang membuat Pandawara Group, kelompok anak muda yang beranggotakan lima orang, aktif membersihkan sampah.
Pantai terkotor ke-2 di Indonesia menjadi sasaran grup asal Bandung itu. Aksi bersih-bersih pantai yang terletak di Bandar Lampung itu, menuai banyak dukungan dan tanggapan positif dari masyarakat luas.
Sebanyak tiga ribu lebih orang, turut ikut dalam aksi membersihkan pantai.
“3.700 orang (-+) total yang hadir di lokasi tadi menurut laporan pihak kepolisian, ini rekor gaa sih di Indonesia?” tulis keterangan dalam unggahan Instagram @pandawaragroup yang dikutip pada Selasa, 11 Juli 2023.
Kegiatan bersih-bersih pantai di Lampung tersebut dilakukan pada hari Senin, 10 Juli 2023 pukul 07.00 WIB pagi.
Bersama masyarakat, dan pemerintah Kota Bandar Lampung, mereka bergerak membersihkan pantai.
Mulanya target masyarakat yang akan datang hanya seribu orang, namun tak disangka malah hampir 4 ribu orang yang datang untuk bersih-bersih sampah di Pantai Lampung.
Sampah yang terkumpul dari pantai terkotor ke-2 di Indonesia itu beratnya dilaporkan mencapai 300 ton.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Bandar Lampung, Budiman P Mega menjelaskan sampah yang dikumpulkan akan di antar ke TPA Bakung.
"Ini nanti sampahnya kita bawa ke TPA dan jumlah dari sampah ini diperkirakan mencapai 300 Ton," kata Budiman.
Artikel ini sudah tayang di VIVA.co.id pada hari Selasa, 11 Juli 2023 dengan judul: Pandawara Group Berhasil Ajak Lebih dari 3 Ribu Orang Bersihkan Pantai Lampung: The Real Influencer