Pelat Nomor Dinas Polri Milik David Yulianto Ternyata Didapat Secara Cuma-cuma, Kok Bisa?

David Yulianto tersangka penganiayaan sopir taksi online
Sumber :
  • VIVA / Foe Peace

Seperti diketahui video aksi penganiayaan David terhadap sopir taksi online viral di media sosial beberapa hari lalu.

Tom Haye Optimis Dapat Jatah Debut dari STY di Leg ke-2 Timnas Indonesia Vs Vietnam

Dalam video berdurasi 1,12 menit itu seorang pria berkaus oblong tampak marah-marah kepada pengendara lain di tepi jalan.  Dari kata-katanya diduga pria tersebut tak terima disalip oleh pengendara tersebut.  

"Udah motong gue, goblok, enggak ada bilang sori-sori lu," kata pria berkaus oblong tersebut.  Saking emosinya, pria tersebut beberapa kali mengumpat dan mendaratkan pukulan ke sopir yang tetap berada di dalam mobil. "Gue catat pelat (nomor) lu, gue cari," kata pria berkaus oblong. "Apa, enggak terima? Sini turun," kata dia lagi.

Curhat Marselino Ferdinan: Sulit Main Bareng Jay Idzes dan Nathan Tjoe A-On, tapi Cair Gara-Gara Ini

Aksi pria bawa pistol kendarai mobil berpelat dinas Polri

Photo :
  • tangkapan layar

Setelah marah-marah dan memukuli sang sopir pria tersebut kembali ke mobilnya. Tampak di tangan kanannya memegang sepucuk pistol.  Si sopir sampai di akhir video tak melakukan perlawanan. Dia hanya terlihat mengacungkan jempol sambil bilqng kalau si penganiaya bakal viral. "Bagus pak, bagus. Entar kita liat aja, Pak. Viral lu, Pak," kata si sopir.

Artikel ini sudah tayang di VIVA.co.id pada hari Sabtu, 6 Mei 2023 dengan judul: Terkuak! Airsoft Gun Milik David Yulianto Beli Rp 3,5 Juta Bonus Pelat Palsu Polri
Jay Idzes Ngaku Sempat Canggung di Lapangan, Padahal Aksinya Bikin Suporter Timnas Indonesia Membeku