Ranking FIFA Timnas Indonesia Bisa Melesat Usai Kalahkan Vietnam, tapi ...

Skuad Timnas Indonesia lawan Vietnam
Sumber :
  • PSSI.org

VIVA Gorontalo – Kemenangan atas Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 berdampak positif pada ranking FIFA Timnas Indonesia.

Hanya 9 Pemain Liga 1 yang Tersisa di Timnas Indonesia

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) dengan skor tipis 1-0.

Gol semata wayang Timnas Indonesia dicetak oleh Egy Maulana Fikri pada menit ke-52.

Jay Idzes dapat Dukung Penuh Venezia FC Perkuat Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Egy berhasil memanfaatkan bola liar hasil lemparan ke dalam Pratama Arhan untuk memecah kebuntuan.

Kemenangan ini membuat posisi Timnas Indonesia di klasemen sementara Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zoda Asia naik ke peringkat 3 dengan 4 poin.

STY Belum Butuh Elkan Baggot, Makanya Tak Dipanggil Perkuat Timnas Indonesia

Selanjutnya, Jay Idzes dkk masih akan bertandang ke markas Vietnam untuk melakoni pertandingan leg kedua.

Duel ini dijadwalkan pada Selasa, 26 Maret 2024 nanti.

Selain mengangkat posisi skuad Garuda di papan klasemen, kemenangan ini berdampak positif pada rangking FIFA Timnas Indonesia.

Sebelum maju ke pertandingan ini, Timnas Indonesia menempati urutan 142 dunia.

Namun, setelah mengalahkan Vietnam, Indonesia berpotensi melesat ke posisi 138 di papan ranking FIFA.

Alasannya, kemenangan ini memberi Timnas Indonesia tambahan 15.37 poin.

Namun, peluang Indonesia untuk melesat empat tingkat di papan ranking FIFA masih harus tergantung pertandingan tim lain.

Seperti Turkmenistan, Burundi, Filipina, dan Lithuania.

Indonesia patut berdoa agar keempat tim ini bisa menelan hasil buruk pada laga FIFA matchday bulan Maret ini.

Jika keempat tim ini kalah, maka Indonesia dipastikan melesat ke posisi 138.