Jatuh Bangun Nathan Tjoe A-On untuk Indonesia U-23

Pemain Timnas Indonesia U-23, Nathan Tjoe A-On
Sumber :
  • PSSI

VIVA Gorontalo – Nathan Tjoe A -On menjadi salah satu pemain yang paling disorot di pertandingan Timnas Indonesia U-23 vs Irak, Kamis, 2 Mei 2024.

Mengapa Anda Harus Berhenti Oversharing: Ini 5 Alasan yang Mendasar

Di pertandingan ini Nathan Tjoe A-On turun sebagai starter.

Ia berduet dengan Ivar Jenner di posisi gelandang Timnas Indonesia U-23.

Timnas Indonesia Diminta Hati-hati, Filipina Sekarang Bukanlah Filipina yang Dulu

Sepanjang pertandingan, Nathan Tjoe A-On begitu militan.

Ia terlibat penuh dalam menjaga area pertahanan maupun membantu membangun serangan.

Timnas Indonesia Kalah, Erick Thohir Minta STY dan Pemain Evaluasi Diri

Aksi Nathan Tjoe A-On yang paling disorot ialah ketika dirinya menyelamatkan gawang Indonesia yang ditinggal Ernando Ari dari kebobolan. 

Saat Irak membangun serangan, Ernando Ari sudah meninggalkan posnya lebih dulu.

Pemain Irak pun mengarahkan bola ke gawang yang sudah kosong.

Beruntung Nathan dengan cepat menutup laju bola hingga dirinya terhempas ke dalam gawang.

Aksi Nathan pun mennuai pujian dari suporter Indonesia.

Namanya pun langsung trending di media sosial X.

Saat ini masih berlangsung pertandingan Indonesia U-23 vs Irak  untuk perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23.

Untuk sementara Indonesia U-23 tertinggal 1-2 dari Irak.

Indonesia sebenarnya mampu unggul lebih dulu lewat gol Ivar Jenner pada menit ke-18.

Namun, Irak membalas dua gol via Zaid dan Ali Jasim.