Kena Rayuan Oknum Polisi, Pedagang Ayam Rugi Rp300 Juta Demi Anaknya Lolos Bintara Polri

Ilustrasi oknum polisi
Sumber :
  • ANTARA FOTO

Gorontalo – Sungguh malang nasib Sutrisno (57) dan Sriyanti (55), pedagang ayam di Cilegon. Niat hati mau luluskan anak jadi bintara Polri, malah diduga ketipu Rp300 juta oleh oknum polisi.

Saling Sikut di Championship Series, Pelatih Bali United Angkat Topi untuk Persib Bandung

Kejadian tersebut bermula pada tahun 2017. Sriyanti dan Sutrisno termakan bujuk rayu oknum polisi berinisial W. W adalah seorang purnawirawan polisi yang saat itu masih aktif bertugas.

Waktu itu, W mengaku bisa meloloskan anak pasangan tersebut menjadi bintara polri. Untuk memuluskannya, Sriyanti dan Sutrisno sampai merogoh kocek sebesar Rp300 juta. 

Bek Persib Bandung Antusias Hadapi Bali United di Championship Series

Namun, uang 300 juta raib begitu saja sedangkan anak mereka gagal masuk polisi. W yang saat dulu aktif di Polda Banten itu berjanji akan mengembalikan uang tersebut apabila anak mereka gagal. 6 tahun berselang, janji tersebut tak kunjung ditepati.

"W menjanjikan mengembalikan uang jika tidak lolos menjadi polisi. Namun, marah-marah saat ditagih," ujar Sriyanti seperti dikutip dari VIVA.co.id, Sabtu, 25 Maret 2023.

Upaya mediasi

Marselino Ferdinan Menangis Sesegukan Usai Gagal Gendong Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Irak

Untuk meminta hak mereka kembali, Sriyanti dan Sutrisno sampai menyewa pengacara. Usah ini juga tak berhasil meski lewat jalur mediasi.

Kemudian pada tahun 2021, W dilaporkan ke Polres Cilegon. Saat itu W meminta agar dirinya tak dilaporkan karena sudah mau pensiun.

Namun, lagi-lagi, W ingkar janji. Karena itu, Sriyanti dan Sutrisno kembali melaporkan W ke Polres Cilegon.

"Dia memohon ke kami, jangan lakukan apapun karena ngakunya sudah mau pensiun. Mudah-mudahan dengan ada laporan ini Pak W sadar atas kelakuannya," kata kuasa hukum Sriyanti dan Sutrisno, Marcel Simorangkir, Jumat, 24 Maret 2023.

Kasatreskrim Polres Cilegon, AKP Mochamad Nandar mengatakan akan bersikap profesional dalam menangani kasus ini. 

Pihaknya pun telah memanggil beberapa saksi untuk dimintai keterangan, sedangkan kasus ini sudah tahap penyelidikan.

"Kami akan menindak tegas siapapun itu pelakunya," kata AKP Mochamad Nandar.

Artikel ini sudah tayang di VIVA.co.id pada hari Sabtu, 25 Maret 2023 dengan judul: Oknum Polisi Diduga Tipu Pedagang Ayam, Masuk Bintara Polri Rogoh Kocek Rp300 Juta