Jelang Duel Lawan Persib, Dewa United Kena Hukum Komdis PSSI Denda Rp100 Juta
- dewaunited.com
VIVA Gorontalo – Jelang duel lawan Persib, Dewa United harus menghadapi hukuman dari Komite Disiplin (Komdis) PSSI berupa denda.
Denda yang dijatuhkan kepada Dewa United sebesar Rp100 juta terdiri dari dua pelanggaran.
Denda ini dikenakan sebagai buntut pelanggaran yang ditetapkan lewat sidang komite disiplin PSSI.
Berdasarkan hasil sidang, Dewa United terbukti melakukan dua pelanggaran.
Pertama, pemainnya bernama Alta Tarik Ballah yang tidak terdaftar dalam FPP berada di area OA.
Pelanggaran ini terjadi pada laga Dewa United vs Arema FC, 2 Juli 2023 kemarin.
Atas pelanggaran tersebut, Dewa United dikenakan denda sebesar Rp50 juta.
Pelanggaran kedua masih pada laga Dewa United vs Arema FC.
Pemain Dewa United terlambat memasuki lapangan pada babak kedua.
Akibatnya, pertandingan harus ditunda selama 93 detik.
Atas pelanggaran itu, Dewa United kembali didenda Rp50 juta.
Duel Persib Bandung vs Dewa United akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat, 14 Juli 2023.
Datang sebagai tim tamu, Dewa United membawa modal berharga dari dua pertandingan sebelumnya.
Ya, anak buah Jan Olde Riekerink itu berhasil memetik poin penuh dari Arema FC dan PSM Makassar.
Saat duel melawan Arema FC, Dewa United menang berkat gol Alex Martins Ferreira di menit ke-75.
Kemudian di laga tandang melawan PSM Makassar, Dewa United unggul 1-2 berkat gol Dimitis Kolovos dan Ales Mantins Ferreira.
Situasi terbalik justru sedang dialami Persib Bandung.
Tim asuhan Luis Milla belum mengecap satu kemenangan dari dua pertandingan sebelumnya.
Marc Klok dan kawan-kawan hanya mampu bermain imbang saat bersua Madura United di pertandingan perdana.
Duel Persib Bandung vs Madura United berakhir dengan skor 1-1.
Kemudian di laga kedua Persib bertandang ke markas Arema FC.
Sempat memimpin 2-3, Persib harus kembali bermain imbang setelah Gustavo Almeida menyamakan kedudukan menjadi 3-3 di menit-menit akhir babak kedua.
Lalu siapa kira-kira yang akan memenangi duel Persib vs Dewa United nanti?
Apakah Persib akan menjadikan Dewa United tumbal untuk mengakhir catatn minor di awal musim ini?
Atau justru Dewa United yang bakal mendapat korban baru?