Profil Mohammed Rashid, Pengganti Brwa Nouri di Bali United

Mohammed Rashid gabung Bali United
Sumber :
  • IG @moerashid95

VIVA Gorontalo – Berikut ini profil Mohammed Rashid, pemain asing Bali United calon pengganti Brwa Nouri.

Bali United Cuci Gudang, 8 Pemain Sudah Hengkang

Nama Mohammed Rashid secara mengejutkan telah terdaftar di laman Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai pemain asing Bali United.

Kabar tersebut muncul ke publik beberapa jam usai Bali United mendepak Brwa Nouri.

Lagi! Bali United Lepas Pemain, Kali Ini Giliran Eber Bessa

Bahkan dari laman LIB, Mohammed Rashid mengenakan nomor punggung 47.

Lantas siapa Mohammed Rashid sebenarnya? Berikut profilnya:

Bali United Lepas Mohammed Rashid, Otw ke Persebaya?

Pemain ini bernama lengkap Mohammed Bassim Ahmed Rashid.

Dia lahir di Ramallah, Palestina, 2 Juli 1995. Sekarang ia berusia 28 tahun.

Rashid berposisi sebagai gelandang bertahan. Posisi yang ideal dengan posturnya dengan tinggi 183 cm.

Karier sepak bola profesionalnya dimulai dengan bergabung klub bernama Hilal Al-Quds tahun 2017.

Sebuah klub dari tanah kelahirannya, Palestina.

Mohammed Rashid eks Persib sekaligus pemain Timnas Palestina

Photo :
  • IG @moerashid95

Dia sempat pindah ke Al Bireh tahun 2018 sebelum akhirnya memutuskan kembali setahun kemudian.

Pada tahun 2020, Mohammed Rashid hijrah ke Arab Saudi. Di sana dia memperkuat tim Al-Jeel. 

Lalu di tahun berikutnya dia memulai petualangan di sepak bola Indonesia dengan bergabung Persib Bandung. 

Mohammed Rashid menjalani kariernya di Indonesia hanya semusim saja.

Dia meninggalkan Persib Bandung dengan bergabung salah satu klub Mesir.

Selama berduet dengan Marc Klok, Rashid mencatatkan 6 gol dan 3 assist dari 27 laga.

Setelah berkarier di Mesir, Rashid memutuskan pulang ke Palestina dengan bergabung Jabar Al-Mokaber.

Dia sempat pulang ke Indonesia, tapi bukan dengan jersey salah satu tim Liga 1.

Namun, dia datang ke Indonesia sebagai pemain Timnas Palestina.