Pelatih Persija, Thomas Doll Puji Setinggi Langit Eks Pemain Persebaya Andalan Shin Tae-yong
- persija.id
VIVA Gorontalo – Pelatih Persija Thomas Doll Puji Setinggi Langit Eks Pemain Persebaya Andalan Shin Tae-yong: Tak Perlu Diragukan Lagi
Thomas Doll memuji habis pemain andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Rizky Ridho.
Sama dengan Shin Tae-yong, eks pemain Persebaya ini juga menjadi andalan Thomas Doll di lini belakang Persija.
Rizky Ridho tak tergantikan dalam empat laga awal musim ini.
Menurut Thomas Doll, kualitas Rizky Ridho dalam mengawal lini belakang tak perlu diragukan lagi.
Meski berlabel pemain Timnas, Ridho punya kelebihan ketenangannya selama di lapangan.
"Ridho adalah bek berkualitas dan dia adalah pemain Timnas. Jadi suda tak perlu diragukan lagi," kata Thomas Doll dikutip dari laman resmi klub, Kamis, 26 Juli 2023.
Selain terlihat tenang di lapangan, Thomas Doll melihat satu keunggulan Ridho lainnya yakni unggul dalam banyak duel.
Dia juga tercatat satu-satunya bek Timnas Indonesia yang masih membela klub lokal.
"Ridho terihat sangat tenang di lapangan dan menang banyak duel bola. Mungkin dia satu-satunya bek terbaik Timnas yang bermain di Liga 1 karena yang lainnya bermain di Liga luar," pungkasnya.
Hadapi mantan tim
Persija tengah menatap pertandingan pekan ke-5 melawan Persebaya.
Laga yang bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) ini akan menjadi laga penting bagi Rizky Ridho.
Selain harus mengawal lini belakang Persija, pertandingan inisama halnya reuni bagi pemain satu ini.
Ridho sebelum memperkuat Persija merupakan pemain Persebaya. Namun, pada Maret tahun ini kontraknya di Persebaya habis dan tidak dilanjutkan lagi.
Usai pertandingan melawan Persita di pekan ke-4, Rizky Ridho bertekad meraih poin penuh kala bersua mantan timnya.
"Kami harus berlatih lebih baik agar pada laga melawan Persebaya kami bisa bermain dan tampil lebih baik," pungkasnya.