Persebaya Bukan Lawan Sembarangan, Maciej Gajos Tak Ragu Kualitas Thomas Doll

Maciej Gajos
Sumber :
  • persija.id

VIVA Gorontalo – Pemain baru Persija, Maciej Gajos mengaku Persebaya bukanlah lawan yang mudah.

Persebaya Pertahankan Pemain Serba Bisa, Kasim Botan

Persija akan menjamu Persebaya pada lanjutan BRI Liga 1 pekan kelima musim ini.

Sayangnya Maciej Gajos dkk sedang dalam kondisi kurang baik.

Fix! Persebaya Lepas 4 Pemain Asing,Termasuk Robson Duerte

Sejumlah faktor mengganggu persiapan Persija jelang duel klasik melawan Persebaya.

Pertama, hasil buruk di pekan keempat. Bertandang ke markas Persita, Maciej Gajos ditekuk 1-0.

Profil Francisco Rivera, Gelandang Madura United yang Sebentar Lagi Sah Gabung Persebaya

Kedua, absennya beberapa pemain pilar baik di lini pertahanan maupun lini serang. Hansamu dan Marco Simic Cedera hingga Muhammad Ferarri ikut pendidikan kepolisian.

Padahal Persija baru saja memulai tren positif musim ini kala membantai Bhayangkara FC 4-1 di pertandingan pekan ketiga.

"Tentu saya akan membantu lini depan, tapi bukan saya saja, semuanya pasti akan membantu untuk menyerang. Saya tahu untuk laga besok sedikit sulit karena ada beberapa pemain yang cedera," kata Maciej Gajos dikutip dari laman resmi klub, Jumat, 28 Juli 2023.

Meski begitu, Maciej Gajos percaya kepiawaian pelatih Persija, Thomas Doll dalam membentuk tim tak perlu diragukan lagi.

Eks pemain Lecia Gdansk itu Thomas Doll bisa membawa Persija terlepas dari masa sulit ini saat menjamu Persebaya nanti.

"Saya tahu Coach (Thomas Doll) akan memiliki taktik tersendiri untuk menghadapi hal itu,” ungkapnya.

Thomas Doll, pelatih Persija Jakarta

Photo :
  • persija.id

Pelajaran berharga

Maciej Gajos didatangkan jelang penutupan bursa transfer pertama musim ini.

Dia mengawali debutnya bersamapersija saat bersua Bhayangkara FC.

Penampilannya cukup memuaskan. Lini serang Persija lebih hidup. Maciej Gajos berperan penting di balik 4 gol Persija ke gawang Bhayangkara FC. 

Namun, pada pertandingan melawan Persita Tangerang, Gajos rekan-rekannya kehilangan sentuhan. Nyaris tidak ada tembakan mengarah ke gawang Persita sepanjang pertandingan.

Persija baru bisa bermain lepas selepas paruh kedua babak kedua. Pemain asal Polandia ini menggaku belajar bamyak dari pertandingan tersebut.

Dia pun berharap kesalaha-kesalahan di pertandingsn melawan Persita tidak akan terulang melawan Persebaya.

"Seperti yang kita tahu kami tidak banyak membuat peluang di laga terakhir. Jadi laga berikutnya harus berubah dan kami akan memainkan permainan yang lebih menyerang," katanya.

" Saya harap kami bisa bermain lebih baik, membuat banyak kesempatan, berhasil mencetak gol, dan memenangkan laga,” pungkasnya.