Persija Vs Borneo FC Berakhir Imbang 1-1: Rizky Ridho Selamatkan Macan Kemayoran dari Kekalahan
Rabu, 9 Agustus 2023 - 21:10 WIB
Sumber :
- Twitter @Persija_Jkt
VIVA Gorontalo – Hasil pertandingan Persija vs Borneo FC berakhir dengan skor 1-1 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu, 9 Agustus 2023.
Persija bertindak sebagai tuan rumah menjamu Borneo FC. Tim tamu sempat unggul lebih dulu lewat gol Stefano Lilipaly menit ke-14.
Persija baru bisa membalasnya setelah Rizky Ridho mencetak gol pada menit ke-37.
Skor 1-1 sama bertahan hingga pertandingan usai. Dengan begitu kedua tim harus puas berbagi angka.
Untuk sementara, Persija masih berada di peringkat 3 klasemen sementara BRI Liga 1 23/24 dengan 12 poin, sedangkan Borneo FC di posisi 9 dengan 10 poin.
Persija vs Borneo FC
Photo :
- VIVA Gorontalo
Babak pertama
Halaman Selanjutnya
Menit ke-14, Borneo FC unggul lebih dulu lewat gol Stefano Lilipaly.