Persib Bandung Kedatangan Asisten Pelatih Baru, Import dari Kroasia
- persib.co.id
VIVA Gorontalo – Persib Bandung terus melakukan pembenahan. Setelah mendatangkan pelatih dan pemain baru, Persib Bandung mendatangkan asisten pelatih baru.
Kali ini, Persib Bandung mendatangkan asisten pelatih dari Kroasia bernama Goran Paulic.
Goran Paulic merupakan asisten pelatih asal Kroasia kelahiran Zagreb, 31 Maret 1965.
Ia sudah mendampingi Persib Bandung menjalani sesi latihan pagi di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Selasa, 26 September 2023.
Deputi CEO Persib Bandung, Teddy Tjahjono mengatakan, Goran Paulic didatangkan atas rekomendasi Bojan Hodak.
"Sesuai rekomendasi COach Bojan. Dia akan bertugas sebagai asisten pelatih.
Sebelumnya, Persib juga sudah mendatangkan asisten pelatih bernama Miro Petric.
Di antaranya, Timnas U-23 Hongkong, Johor Darul Takzim, dan NK ZET.
Dengan demikian, Bojan Hodak kini dibantu oleh empat asisten pelatih yakni Goran Paulic, Miro Petric, Yaya Sunarya, dan Luizinho Passos.
Sebelum bergabung dengan Persib Bandung, Goran Paulic pernah menangani beberapa tim.
Teddy berharap kedatangan Goran Paulic bisa membantu kinerja Bojan Hodak mengangkat performa tim.
Untuk sementara, Persib Bandung di bawah kepemimpinan Bojan Hodak duduk di peringkat lima klasemen sementara.
Persib Bandung mengumpulkan 21 poin dari 13 pertandingan.
Bojan Hodak terbilang sukses mengangkat performa Persib Bandung yang sempat bercokol di zona merah awal musim ini.
Selanjutnya, tim berjuluk Maung Bandung ini akan menjamu Persita Tangerang pada pekan ke-14 BRI l Liga 1 2023/24.