Jan Olde Riekerink Tak Gentar Lihat Kekuatan Persib: Tiap Tim Punya Kelemahan

Pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink
Sumber :
  • ligaindonesiabaru.com

VIVA Gorontalo – Dewa United akan melakoni pertandingan pekan ke-20 BRI Liga 1 musim ini melawan Persib Bandung.

Persebaya Pertahankan Pemain Serba Bisa, Kasim Botan

Pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink mengakui jika Persib akan menjadi lawan berat untuk anak buahnya.

Jan Olde sendiri tidak memungkiri kekuatan Persib yang berubah drastis di tangan Bojan Hodak.

Rumor! Persib Panggil Robert Rene Alberts Jadi Dirtek 

Tim yang sempat terseok-seok di awal musim ini kini menjelma menjadi penghuni papan atas klasemen sementara.

Hal berbeda justru terjadi pada Dewa United. Semula menguasai papan atas kini harus berjuang di papan tengah.

Arema FC Pakai Pelatih Asing Musim Depan, Siapa?

"Kami tahu Persib tim yang tidak begitu bagus di awal musim, tapi kita lihat sekarang bagaimana mereka ada di papan atas," kata Jan Olde dikutip dari laman resmi LIB, Minggu, 26 November 2023.

Kendati demikian, Jan Olde tak gentar menghadapi pasukan Maung Bandung (julukan Persib).

Jan Olde dan anak buahnya akan memanfaatkan keunggulan bermain di kandang untuk mengamankan poin sempurna.

"Kami akan bermain di kandang dan tentunya akan berusaha untuk memenangkan pertandingan," tegasnya.

Setiap tim punya kelemahan

Pelatih asal Belanda ini tak segan mengakui jika Persib punya keunggulan di lini serang.

Di sana ada David da Silva dan Ciro Alves yang memiliki kelebihannya masing-masing.

Namun, bagi Jan Olde, sehebat apapun sebuah tim pasti ada titik lemahnya.

Sama seperti Persib, Jan Olde akan memanfaatkan kelemahan Persib yang sudah dia kantongi sejauh ini.

"Setiap tim tentu punya kelemahan dan itu yang coba kami manfaatkan," ujar Jan.

Sekadar informasi, duel Dewa United melawan Persib Bandung pada putaran pertama musim ini berakhir imbang 2-2 di markas Persib.   

Saat itu Dewa United unggul dua gol lebih dulu lewat aksi Ahmad Rusadi dan Alex Martins.

Sayangnya, Dewa United tak sanggup mempertahankan keunggukannya.

Persib mampu mencetak dua gol penyama kedudukan lewat kaki Rachmat Irianto dan Ezra Walian.