Persija Tak Kunjung Nongol di 5 Besar, Thomas Doll Cuma Bisa Semangati Pemainnya
Selasa, 5 Desember 2023 - 09:08 WIB
Sumber :
- persija.id
VIVA Gorontalo – Pelatih Persija, Thomas Doll meminta semua pemainnya tetap semangat menjalani putaran kedua BRI Liga 1 2023/24.
Dalam dua laga terakhir, Persija selalu saja gagal mengamnkan tiga poin.
Terbaru, Persija ditahan imbang Persita Tangerang di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Minggu, 3 Desember 2023 kemarin.
Dalam laga tersebut, sebenarnya, Persija mampu tampil agresif.
Buktinya, Persija mendapat 54 persen penguasaan bola dan 13 kali percobaan tendangan ke arah gawang.
Sayangnya, hal itu tidak cukup membuat Persija unggul dengan banyak gol atas Persita Tangerang.
Malah Persija kecolongan di akhir-akhir pertandingan saar sedang unggul satu gol.
Halaman Selanjutnya
Thomas Doll mengaku sangat kecewa. Inkonsistensi dan penyelesaian akhir jadi masalah tim saat ini.