Maciec Gajos Ingin Persija Balik ke Jalur Kemenangan, PSS Sleman Bakal Jadi Pelampiasan Akhir Tahun?
- persija.id
VIVA Gorontalo – Pemain Persija, Maciej Gajos berharap timnya bisa kembali ke jalur kemenangan.
Sudah tiga laga beruntun anak buah Thomas Doll belum juga bisa memenangkan pertandingan.
Tim berjuluk Macan Kemayoran itu terakhir kali merasakan kemenangan pada 9 November kemarin.
Saat itu, Persija menang 4-0 atas Persikabo 1973.
Satu gol di antaranya dicetak Maciej Gajos.
“Walaupun dalam beberapa laga kami tidak mendapat poin maksimal, saya cukup senang bisa membantu tim untuk menciptakan gol di setiap laga,” kata Maciej Gajos dikutip dari laman resmi klub.
Di pertandingan selanjutnya, Maciej Gajos berharap Persija takkan menelan hasil imbang atau kalah.
Persija akan menjamu PSS Sleman di pekan ke-23 BRI Liga 1 2023/24.
Maciej Gajos ingin menutup tahun 2023 ini dengan pesta kemenangan.
“Saya harap kami bisa menutup 2023 dengan memenangkan laga di kandang melawan PSS. Kami akan terus berjuang maksimal untuk kembali ke jalur kemenangan,” katanya lagi.
Maciej Gajos membuka keunggulan Persija atas Persebaya
- IG @persija
Jadwal pertandingan
Persija akan menjamu PSS Sleman di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu, 16 Desember 2023.
Saat ini kedua tim cuma berjarak empat peringkat.
Persija berada di peringkat 8 dengan 29 poin, sedangkan PSS Sleman di peringkat 12 dengan 26 poin.