5 Laga dengan Penonton Terbanyak hingga Pekan ke-23 BRI Liga 1 23/24, Persija Punya Daya Tarik
- persija.id
VIVA Gorontalo – Berikut ini lima laga dengan penonton terbanyak hingga pekan ke-23 BRI Liga 1 2023/24.
Dikutip dari laman resmi LIB, ada lima pertandingan yang dihadiri penonton di atas 25.000 orang.
Sejauh ini, pertandingan Persija vs Persebaya menjadi laga dengan jumlah penonton terbanyak di BRI Liga 1 musim ini.
Duel yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) itu ditonton 55.103 penonton.
55.103 penonton yang hadir di Stadion GBK didominasi oleh Jakmania dan Bonek.
Saat itu, Persija berhasil mengalahkan Persebaya dengan skor tipis 1-0.
Satu-satunya gol tercipta di pertandingan itu dicetak Ryo Matsumura pada menit ke-38.
Tak cuma melawan Persebaya, tiga laga persija lainnya juga menyerap puluhan ribu pasang mata penonton. Berikut daftarnya:
4 laga lainnya
Di bawah duel Persija vs Persebaya, laga Persija vs PSM Makassar menjadi laga dengan jumlah penonton terbanya kedua.
Pertandingan yang berlangsung di Stadion GBk tanggal 3 Juli 2023 itu dihadiri 37.438 penonton.
Meski tampil sebagai tuan rumah, Persija gagal mengamankan tiga poin.
Anak buah Thomas Doll bahkan harus tertinggal lebih dulu setelah Kenzo Nambu mencetak gol di menit ke-12.
Beruntung Ryo Matsumura bisa mencetak gol penyama keududkan menit ke-81.
Laga dengan jumlah penonton terbanyak ketiga masih milik Persija.
Tepatnya saat Persija menjamu Persija di Stadion GBK 3 Desember 2023 lalu.
Saat itu, Stadion GBK dipadati 33.375 penonton.
Selanjutnya di posisi keempat dan kelima ada pertandingan Persija vs Persib Bandun dan Persebaya vs Arema FC.
Dua laga tersebut dihadiri penonton masing-masing 27.920 orang dan 27.000 orang.
5 laga dengan penonton terbanyak
1. Persija vs Persebaya: 55.103 penonton
2. Persija vs PSM Makassar: 37.438 penonton
3. Persija vs Persita Tangerang: 33.375 penonton
4. Persija vs Persib Bandung: 27.920 penonton
5. Persebaya vs Arema FC: 27.000 penonton