Ciri Khas Paul Munster Latih Persebaya Dibongkar Pemain Ini, Ada Main-Mainnya
- ligaindonesiabaru.com
VIVA Gorontalo – Gaya melatih Paul Munster membuat pemain Persebaya tak kesulitan beradaptasi.
Striker Persebaya, Paulo Henrique mengungkapkan Paul Munster punya ciri khas tersendiri sebagai pelatih.
Para pemain pun suka dan tidak mengalami kendala menerima instruksi pelatih.
"Kami sudah menghadapi dua situasi karena dia punya satu ciri khas, di suka bermain dan bagi saya, saya tidak sulit karena saya juga menyukai situasi ini," kata Paulo Henrique.
Bukan cuma Paulo Henrique, pemain Persebaya lainnya juga memuji cara melatih Paul Muster.
Seperti Bruno Moreira yang bilang Paul Munster adalah pelatih cerdas.
Banyak perubahan yang sudah dia lakukan sejak diangkat menjadi pelatih Persebaya pada 4 Januari 2024 lalu.
Mendekati standar
Setelah menjalani 10 hari latihan Paul Munster meliburkan pemainnya.
Namun, di masa libur Paul Munster berinisiatif menggelar pesta barbeque.
Acara bertujuan untuk membangun kedekatan antar pemain.
Paul Munster mengungkapkan bahwa pemainnya sudah mendekati standar yang ditentukan.
Ia menegaskan bahwa timnya sepakat untuk menjadi kuat.
”Sudah hampir mendekati standard yang kami tetapkan, mereka berproses untuk mencapai level yang lebih tinggi. Kami semua sepakat menjadi tim yang lebih baik dan lebih kuat,” jelasnya.
Persebaya sendiri saat ini masih terjebak di posisi 13 klasemen sementara BRI Liga 1.
Skuad berjuluk Bajul Ijo itu baru mengumpulkan 26 poin dari 22 pertandingan.
Dalam waktu dekat Persebaya akan menjamu PSIS Semarang dalam partai tunda pekan ke-20.
Duel akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Selasa, 30 Januari 2024.