Sebelum Final Championship Series, Pemain Persib: Istirahat yang Bagus, Tidur yang Nyaman

Pemain Persib Bandung, David da Silva
Sumber :
  • persib.co.id

VIVA Gorontalo – Persib Bandung akan menghadapi Madura United di final Championship Series BRI Liga 1 musim ini.

Persebaya Pertahankan Pemain Serba Bisa, Kasim Botan

Pemain Persib Bandung, David da Silva mengatakan tidak ada target lain selain menang.

Jika inigin melwati hadangan Madura United Persib garus tampil kompak.

Rumor! Persib Panggil Robert Rene Alberts Jadi Dirtek 

"Kami harus tetap kompak dan memberikan yang terbaik. Kami harus menghadapinya, bermain dengan cara yang terbaik. Kami harus menang," kata David da Silva.

David da Silva mengungkapkan saat ini ia dan rekan-rekannya mendapat waktu libur dari pelatih.

Arema FC Pakai Pelatih Asing Musim Depan, Siapa?

Waktu libur diberikan untuk merefresh otot-otot yang tegang setelah laga semifinal kemarin.

Mereka baru akan berlatih pada Selasa 21 Mei 2024 besok.

"Jadi memasuki periode akhir liga, kami harus memulihkan kondisi dengan lebih cepat dan siap untuk pertandingan," kata David da Silva.

"Jadi istirahat dengan bagus, tidur dengan nyamanm mengikuti apa kata pelatih, mengikuti instruksinya dan bermain dengan bagus di pertandingan. Terpenting adalah mental," pungkasnya.

Sebagai informasi, leg pertama final Championship Series musim ini akan digelar pada Minggu, 26 Mei 2024.

Persib akan bertugas sebagai tuan rumah lebih dulu.

Setelah itu, Persib akan menjalani leg kedua di markas Madura United pada Jumat, 31 Mei 2024.

Persib berhasil melaju ke final usai menumbangkan Bali United dalam dua leg semifinal Championship Series.

David da Silva dkk menang dengan skor aggregat 4-1.