Jadwal Uji Coba Timnas Indonesia U-22, Dalam Waktu Dekat Lawan Tim Liga 1
- PSSI.org
Gorontalo – Berikut ini jadwal uji coba Timnas Indonesia U-22 sebelum bertanding di SEA Games akhir bulan April ini di Kamboja.
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri mengatakan timnya punya beberapa jadwal uji coba. Baik melawan tim lokal maupun tim negara lain.
Lantas siapa saja yang bakal jadi lawan uji coba Timnas Indonesia U-22?
Bhayangkara FC (11 April 2023)
Anak buah Indra Sjafri akan melakoni uji coba pertama melawan tim Liga 1, Bhayangkara FC.
Duel melawan Bhayangkara FC akan berlangsung pada Selasa 11 April 2023.
"Alhamdulillah saya nanti sudah menyiapkan calon lawan uji coba. Nanti tanggal 11 April melawan Bhayangkara," kata Indra Sjafri.
Lebanon (14 dan 16 April 2023)
Lawan berikutnya adalah Timnas Lebanon. Pertandingan ini akan digelar dua kali.
Leg pertama digelar tiga hari setelah lawan Bhayangkara FC atau tanggl 14 April 2023.
Dua hari berikutnya lagi atau tanggal 16 April 2023 leg kedua digelar.
"Tanggal 14 melawan Lebanon dan 16 lawan Lebanon kedua," jelas Indra Sjafri.
18/19 April (Cari lawan)
Sebelum berangkat ke Kamboja nanti, Indra Sjafri masih ingin anak asuhnya melakoni 1 pertandingan lagi yakni pada tanggal 18 atau 19 April.
Cina dan Tajikistan diharapkan bisa mengisi slot uji coba yang ada.
"Untuk tanggal 18 atau 19 kita cari satu tim lagi," kata Indra Sjafri.
Untuk stadion Indra Sjafri belum mengetahui stadion mana yang bakal dipakai pertandingan.
PSSI juga belum merilis tempat uji coba. Namun, prediksi Indra Sjafri pertandingan akan digelar di Jakarta.
"Mungkin nanti akan dirilis PSSI di mana tempatnya. Yang pasti sepertinya di Jakarta," pungkasnya.
Artikel ini sudah tayang di tvonenews.com pada hari Minggu, 9 April 2023 dengan judul: Timnas Indonesia U-22 akan Uji Coba Melawan Tim Liga 1 Jelang SEA Games