Perbedaan Hijab dan Jilbab: Bentuk Ekspresi dari Iman dan Nilai Agama Muslimah
Selasa, 12 September 2023 - 10:12 WIB
Sumber :
- Istimewa
Gaya hijab dapat bervariasi secara signifikan tergantung pada budaya, preferensi pribadi, dan kepatuhan terhadap ajaran Islam.
Hijab dapat berupa pashmina, khimar, atau segi empat, dan gaya pemakaian hijab bisa sangat beragam dari satu individu ke individu lainnya.
Beda lagi dengan jilbab memiliki gaya yang lebih khas.
Biasanya, jilbab adalah pakaian satu potong yang menggantung longgar dari kepala hingga pergelangan kaki.
Namun, variasi dalam bahan, warna, dan desain dapat ditemukan di berbagai negara dan budaya.
Penggunaan
Hijab adalah konsep penutupan aurat yang mencakup seluruh tubuh dan merupakan kewajiban dalam Islam.