Bocoran! iOS 18 Akan Dirilis, Ini Ringkasan Fitur Menariknya
Rabu, 29 Mei 2024 - 12:20 WIB
Sumber :
- NewsGram
AI ini diintegrasikan ke dalam aplikasi sistem inti seperti Notes, Foto, dan Safari untuk menghadirkan notifikasi yang lebih cerdas dan relevan.
Apple berencana menjalankan sebagian besar kemampuan AI ini langsung di perangkat untuk mencapai hasil yang lebih cepat dan melindungi privasi pengguna.
Namun, tugas yang lebih kompleks ditangani melalui cloud dengan dukungan server menggunakan chip M2 Ultra.
Tujuannya adalah untuk menciptakan fitur AI yang memudahkan kehidupan sehari-hari pengguna iPhone.
Salah satunya adalah membuat emoji sesuai teks.
Pengguna iPhone bisa membuat emoji yang lebih personal selain koleksi emoji yang ada.
Bukan cuma itu, ada juga fitur yang dapat meringkas otomatis notifikasi, pesan, artikel, dan situs web.