Menpora Dito Targetkan Indonesia Juara Umum ASEAN Para Games 2023

Kontingen Indonesia di ASEAN Para Games 2023 Kamboja
Sumber :
  • VIVA/Fajar Sodiq

Gorontalo – Kontingen Indonesia yang akan bertanding pada pesta olahraga ASEAN Para Games 2023 Kamboja, resmi dilepas oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia Dito Ariotedjo di Balai Kota Solo, Senin 29 Mei 2023.

Kejaksaan Tinggi Gorontalo Kini Punya Gedung PTSP, Pelayanan Jadi Lebih Enteng

Dito Ariotedjo menargetkan Kontingen Indonesia dapat meraih juara umum pada gelaran pesta olahraga yang melibatkan atlet-atlet penyandang disabilitas se kawasan Asia Tenggara tersebut.

Ratusan atlet National Paralympic Committe (NPC) Indonesia yang bakal bertanding di ASEAN Para Games 2023 berkumpul di Balai Kota Solo.

Sah! Rafli Nursalim Gabung Klub Kamboja Nagaworld FC, Ini Sejarah

Para atlet tersebut berkumpul untuk mengikuti pengukuhan kontingen Indonesia di ASEAN Para Games 2023.

Menpora didaulat menjadi pembina upacara saat pengukuhan yang juga dihadiri Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.

Keren! Persebaya Sulap Gelora Bung Tomo Jadi Stadion Ramah Anak dan Disabilitas

Menpora Dito Ariotedjo dalam sambutannya menyampaikan bahwa, kekuatan Kontingen Indonesia saat ini adalah komposisi terbaik untuk dikirimkan berlaga pada gelaran ASEAN Para Games XII yang akan digelar di Kamboja.

Dito menyampaikan, Kontingen Indonesia akan bertanding pada 12 cabang olahraga dari total 14 cabang olahraga yang dilombakan pada ASEAN Para Games kali ini.

Halaman Selanjutnya
img_title