Drakor Jadi Tontonan Favorit Mayoritas Orang Indonesia Sepanjang Tahun 2022

Ilustrasi Drakor
Sumber :
  • Netflix

Gorontalo – Sepanjang 2022 film dan serial yang banyak di tonton oleh masyarakat Indonesia adalah Drakor. Menurut Survei Jakpat Drakor sebagai pilihan terfavorit pada layanan OTT ( over the top) dengan persentase 72 persen. 

5 Alasan Mengapa Gen-Z Rentan Terhadap Masalah Kesehatan Mental, Kamu Masuk Gen Apa Nih?

Disusul dengan film dalam negeri di peringkat kedua dengan jumlah presentase 69 persen. Selanjutnya disusul peringkat tiga hingga lima diisi oleh film-film yang berasal dari negara maju lainnya. 

Seperti halnya yang berasal dari Amerika Serikat (60 persen), Britania Raya (46 persen), dan Jepang (42 persen). Berikutnya di tempatkan dengan film-film yang berasal dari Eropa (32 persen), China (28 persen), Thailand (26 persen), dan India (18 persen).

5 Kegiatan Mengisi Libur Lebaran, Nomor 5 Susah-susah Gampang

"Korea Selatan dan Indonesia menjadi negara asal film dan serial yang paling banyak ditonton oleh penonton platform streaming, khususnya (pada generasi) Milenial," tulis Jakpat dalam deskripsi laporannya 27 Januari lalu.

"Film Amerika Serikat lebih populer pada kalangan Gen X, sementara Gen Z dan Milenial lebih banyak memilih film berasal dari Inggris ketimbang Gen X." 

Bulan Ramadan: Pengeluaran Terbesar Orang Indonesia untuk Ibadah, Benarkah?

Meski begitu untuk film Indonesia masih menjadi favorit jika dilihat berdasarkan generasi yang ada, seperti kalangan Gen X (kelahiran tahun 1965 - 1980) dan Gen Z (1997-2012). Presentase yang lebih tinggi dengan masing-masing sebesar 72 persen dan 69 persen.

Beda halnya persentase film Korea Selatan yang menjadi pilihan film favorit mereka dengan masing-masing memiliki jumlah presentase sebesar 70 persen dan 68 persen. 

Sedangkan film Korea Selatan ini masih menjadi film favorit untuk generasi milenial (1981-1996) dengan jumlah presentase sebesar 75 persen, dibandingkan dengan presentase film Indonesia sebesar 68 persen. 

Lalu untuk peringkat ketiga di duduki oleh film Amerika Serikat sebagai film dan serial favorit dengan jumlah presentase masing-masing sebesar 61 persen dan 57 persen yang sudah disepakati oleh generasi milenial dan Gen Z.

Tetapi untuk kalangan Gen X faktanya lebih menyukai film asal Amerika Serikat Dengan jumlah persentase sebesar 71 persen atau berada di peringkat kedua favorit setelah film Indonesia atau 1 persen di atas film Korea Selatan yang berada di posisi kedua.

Dan setelah itu, ketiga generasi ternyata sudah menyepakati bahwa film yang berada di posisi lima besar favorit yaitu film asal Inggris dan Jepang.

Diketahui bahwa Jakpat melakukan survei dengan total responden 2.435 pengguna hiburan daring secara proporsional sesuai dengan populasi warganet Indonesia menggunakan metode pertanyaan yang didistribusikan melalui aplikasi Jakpat.