Puluhan Situs Pemerintah Disusupi Situs Judi Online, Ketik Kata Kunci Slot Gacor

Situs pemerintah disusupi situs judi online
Sumber :
  • Tangkapan layar Twitter @PartaiSocmed

Gorontalo – Puluhan situs pemerintah disusupi situs judi online. Seperti yang terlihat diunggahan akun Twitter @PartaiSocmed. 

5 Alasan Mengapa Gen-Z Rentan Terhadap Masalah Kesehatan Mental, Kamu Masuk Gen Apa Nih?

Dalam unggahannya @PartaiSocmed menyertakan tigs screeshoot situs pemerintah yang disusupi situs judi online. 

Mulai dari domain pendidikan, PU, dan Kementerian Kesehatan.

Perempuan Melawan Tradisi: Nafas Perjuangan Kartini Masih Ada dalam Diri Risna Hasanudin

Sesuai penelusuran VIVA, situs pemerintah ini disusupi situs judi Slot Online.

Pada kolom pencarian Google tinggal memasukkan kata kunci slot gacor atau slot online 2023, maka akan muncul situs-situs pemerintah yang telah disusupi.

Ustaz yang Disebut Tukang Ojek Itu Pelopor Pendidikan di Kaki Gunung Rinjani

Domain go.id rentan

Rata-rata domain yang disusupi situs judi online ini adalah domain go.id.

Hal ini sudah pernah disampaikan Kemenkominfo pada bulan Februari lalu.

Sesuai temuan Kemenkominfo dalam waktu Januari hingga Februa terdapat 683 situs pemerintah yang disusupi situs judi online.

461 situs dengan domain go.id dan 222 situs domain ac.id.

Dirjen Aplikasi Informatika Kementerian Kominfo, Semuel Abrijani Pangerapan mengatakan kejadian ini disebabkan banyaknya domain yang tidak aktif.

Selain itu, kurangnya pemahaman keamanan siber menjadi alasan utama di balik peretasan ini.

"Kami terus mendorong seluruh stakeholder pengelolaan situs pemerintah untuk bersinergi, baik dari segi keamanan, efisiensi, maupun tata kelolanya,” kata Samuel.

Berdasarkan data Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika Kementerian Kominfo, masalah penyalahgunaan situs pemerintahan dan lembaga pendidikan untuk konten perjudian telah ditemukan sejak bulan April 2022.