Indonesia Duduki Posisi Ketiga Klasemen Sementara Perolehan Emas pada Sea Games 2023

Muhammad Aliansyah, Pegulat Indonesia berhasil raih emas
Sumber :
  • CdM Indonesia SG 2023

Gorontalo – Perolehan medali emas oleh Kontingen Indonesia pada ajang Sea Games 2023, menunjukkan peningkatan.

Janji Ragnar Oratmangoen di Laga Timnas Indonesia Vs Filipina Hari Ini

Per Senin (15/05/23) pukul 16.30 WIB, Kontingen Indonesia berhasil meraih empat medali emas, satu medali perak, dan tiga medali perunggu.

Pada cabang olahraga sepak takraw pun, Indonesia mampu meraih medali emas dari nomor ganda putra dari Saiful Rijal, Rusdi, dan M Hardiansyah Muliang. Selain itu, Mutiara Ayuningias pun menyumbangkan medali emas dari cabang olahraga gulat untuk nomor 53 putri. 

Timnas Indonesia Diminta Hati-hati, Filipina Sekarang Bukanlah Filipina yang Dulu

Medali emas berhasil diraih oleh angkat beban nomor 64 kg putri dari atlet Tsabita Alfiah Ramadani. Medali emas lainnya diraih oleh Rahmat Erwin Abdullah dari nomor 81 kg putra. Erwin pun mencetak rekor dari best snatch dan best C&J.  

Medali perak diraih oleh tim putri kriket nomor T20. Indonesia pun meraih tiga medali perunggu dari tim kriket, anggar, dan angkat beban.  

Kevin Ray Mendoza Dipanggil Timnas Filipina, Pilih Fokus ke Persib Dulu

Atas tambahan medali tersebut, Indonesia tetap berada di posisi tiga klasemen perolehan medali dengan 74 medali emas, 61 medali perak, dan 83 medali perunggu. Total Indonesia atelah meraih 217 medali selama berlangsungnya SEA Games 2023 Kamboja

Berikut klasemen sementara perolehan medali pada Sea Games 2023 di Kamboja

Halaman Selanjutnya
img_title