Apa Itu FIFA Forward, Dana yang Dibekukan FIFA untuk Indonesia?
- fifa
Bukan cuma itu, FIFA juga mengucurkan dana tambahan sebesar Rp44,7 miliar untuk membuat proyek jangka panjang sepak bola.
Kemudian ada juga anggaran perjalanan, peralatan, dan akomodasi tim nasional bagi federasi yang membutuhkan senilai Rp17 miliar.
Masih ada lagi. FIFA akan memberikan dana sebesar Rp894 miliar kepada masing-masing federasi. Dana hampir 1 triliun ini digunakan untuk mempromosikan dan mengatur sepak bola di wilayah kerja federasi.
Lanjut, FIFA juga siap mengucurkan dana kepada regional konfederasi sebesar Rp74 miliar. Dana itu dikususkan untuk menggelar kompetisi pria, wanita, dan remaja.
Terkahir, FIFA akan memberikan dukungan non-finansial dalam bentuk perangkat digital, dan pengembangan kapasitas keahlian.
Menurut Ketua Umum PSSI, sanksi pembekuan dana FIFA Forward ini akan ditinjau kembali setelah FIFA mempelajari blueprint transformasi sepak bola Indonesia.