Parpol Dukung Kirab Pemilu 2024, Siap Wujudkan Pemilu Damai di Kabupaten Gorontalo

18 bendera parpol peserta Pemilu 2024
Sumber :
  • VIVA Gorontalo

Menurut anggota KPU Kabupaten Gorontalo, Rivon Umar kegiatan ini bisa menjadi langkah awal untuk menjalin kerjasama dalam rangka mewujudkan Pemilu yang damai tanpa perpecahan.

Patuhi Perintah MK, KPU Kabupaten Gorontalo Siap Laksanakan PSU

Sebagaimana tema dari kegiatan ini yakni Pemilu Sebagai Sarana Integritas Bangsa. 

"Jangan sampai pada proses pelaksanaan Pemilu, ketika ada yang berbeda atau perbedaan pilihan, itu jangan dijadikan perpecahan. Tapi dijadikan itu sebagai sarana pemersatu atau sarana integrasi bangsa," kata Rivon.

KPU Kabupaten Gorontalo Sosialisasikan Tahapan Pilkada 2024 di Desa Pelosok

Kirab Pemilu 2024 kali ini ditandai dengan penyerahan 18 bendera parpol peserta Pemilu 2024 dari KPU Kota Gorontalo kepada KPU Kabupaten Gorontalo.

Selain itu, perwakilan Parpol juga diminta untuk menandatangani deklarasi Pemilu Sebagai Sarana Integritas Bangsa. Usai kegiatan, 18 bendera parpol diarak mengelilingi Limboto dan Telaga Biru.

4 Partai Tak Penuhi Syarat Kuota Pencalonan Perempuan, MK Perintahkan PSU di Dapil 6 Gorontalo