Demi Lindungi Saudaranya, Bocah Tewas di Tilango Terpaksa Ngaku Ambil Uang Pelaku

Usman Mustapa ayah bocah tewas di Tilango
Sumber :
  • VIVA / Yakub Kau

Gorontalo – Usman Mustapa, ayah dari MR, bocah yang tewas dianiaya tantenya di Tilango mengungkapkan jika korban terpaksa mengaku megambil uang pelaku sejumlah Rp35.000.

7 Dampak Buruk Membentak pada Anak, Ini Tidak Layak Dilakukan

Hal itu dilakukan untuk melindungi tiga orang saudaranya supaya tidak dipukul pelaku.

"Anak ini tidak ambil itu uang. Dia mengaku ke saudaranya bukan dia. Dia mengaku (mengambil uang pelaku) supaya kakak-kakaknya tidak dipukul pelaku," kata Usman kepada beberapa wartawan di Rumah Sakit Bhayangkara, Rabu, 16 Mei 2023.

5 Tips Menghadapi Orang yang Suka Playing Victim: Tetap Santuy dan Emosi Jangan 

"Padahal tidak tahu siapa yang ambil. Dia mengaku supaya kakak-kakaknya tidak dipukul," sambungnya.

Dikatakan Usman, dirinya sempat curiga ada hal aneh ketika bertemu korban. Korban saat itu menatap lama wajah Usman. 

5 Zodiak Mahir Berperan sebagai Korban: Mengungkap Pola Playing Victim yang Memikat

Namun, ketika ditanya korban mengaku kondisinya baik-baik saja. Begitu pun dengan saudaranya. 

"Saya curiga itu korban ini tengok terus wajah saya. Saya tanya, 'Memes kenapa tengok terus papa, kalau mau cerita, bilang saja.' Dia bilang tidak ada," ungkap Usman.

Halaman Selanjutnya
img_title