Peringati Idul Adha 1444 Hijriah, Pemprov Gorontalo Gelar Doa Keselamatan Negeri
Kamis, 29 Juni 2023 - 14:30 WIB
Sumber :
- gorontaloprov.go.id
VIVA Gorontalo – Pemerintah Provinsi Gorontalo menggelar Dua Lo Ulipu alias doa keselamatan negeri.
Baca Juga :
133 Pemangku Adat di Kabupaten Gorontalo Bakal Terima Honor Per Bulan hingga Umroh dari Pemerintah
Doa keselamatan negeri digelar usai salat Idul Adha 1444 Hijriah.
Pelaksanaan doa keselamatan ini dipimpin langsung oleh Penjabat Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya.
Hadir juga Penjabat Sekretaris Daerah Gorontalo, Budiyanto Sidiki, pimpinan OPD, Forkopimda, serta tokoh agama dan tokoh adat.
Doa keselamatan negeri ini diawali dengan mopomaklumo atau menyampaikan pesan kepada pembesar negeri atau gubernur.
Baca Juga :
Angka Bunuh Diri di Gorontalo Tinggi, Penjagub Minta Khutbah Larangan Bunuh Diri di Semua Masjid
Pesan berisi pemberitahuan bahwa dua lo ulipu akan dimulai.
Setelah itu, imam wilayah akan memimpin doa keselamatan negeri.
Halaman Selanjutnya
Pelaksanaan doa keselamatan negeri ditutup dengan motabi atau pembubaran sidang adat oleh pemangku adat.