Kena Juga! Bupati Pangandaran Ajak Ketemuan Husein Buntut Pungli Latsar ASN

Bupati Pangandaran, Jeje Wiradinata
Sumber :
  • Instagram Jeje Wiradinata

Gorontalo – Setelah trending di media sosial soal pungli di Latsar ASN Pangandaran, yang disampaikan Husein Ali Rafsanjani, Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata buka suara.

Catat! Ini Jam Ngantor Baru ASN Pemprov Gorontalo, Berlaku Mulai 1 Juli 2024

Untuk meluruskan informasi yang bertebaran di media sosial so a pungli Latsar ASN, Jeje mengajak Husein bertemu di Kantor Setda Kabupaten Pangandaran, pada Kamis 11 Mei 2023 nanti.

"Kang @husein_ar ,apabila berkenan saya undang untuk datang ke kantor SETDA Cintakarya pada Hari Kamis Tanggal 11 Mei 2023, jam 2 siang,” tulis akun Instagram @wiradinatajeje di kolom komentar unggahannya saat hadir dalam acara Halal Bihalal PGRI Kabupaten Pangandaran, dikutip Selasa, 9 Mei 2023.

Mulai 10 Juli 2023, Siswa SMA/SMK di Gorontalo Hanya Sekolah 5 Hari dalam Sepekan

Orang nomor 1 di Kabupaten Pangandaran itu berjanji akan menindaklanjuti apa yang disampaikan Husein terkait pungli di Pemkab Pangandaran.

"Saya akan segera mengumpulkan berbagai pihak dan pejabat terkait untuk menindaklanjuti perihal pengaduan tersebut,” imbuhnya.

Ismail Pakaya Warning ASN dan PTT Gorontalo Jelang Pemilu 2024: Jangan Politik Praktis

Merespon hal itu, Husein lewat video yang diunggah di akun Instagram pribadinya mengatakan bersedia memenuhi panggilan Jeje Wiradinata asalkan ada syaratnya.

Husein mengaku akan datang sendiri tanpa ditemani siapapun. Untuk itu, dirinya meminta agar tidak adanya tekanan dari Pemkab Pangandaran kepada dirinya saat pertemuan nanti.

Halaman Selanjutnya
img_title