Pihak Sekolah Buka Suara, Pemberhentian Sabil Fadilah Bukan karena Kritik Ridwan Kamil

Sabil Fadilah bersama Ridwan Kamil
Sumber :
  • instagram sabil fadilah

Gorontalo – Pihak SMK Telkom akhirnya buka suara terkait pemberhentian Sabil Fadilah, seorang guru honorer di sekolah tersebut. 

Habib Bahar Desak Penutupan Ponpes Al-Zaytun, Siap Tampung Santrinya

Seperti diketahui, nama Sabil Fadilah ramai dibahas belakangan ini lantaran diberhentikan dari SMK Telkom gara-gara mengkritik Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menggunakan kata kasar.

Namun, pihak SMK Telkom melalui Wakil Kepala Kurikulum dan SDM, Cahyadi Haryadi memberi konfirmasi bahwa pemecatan itu tidak datang tiba-tiba atau karena yang bersangkutan mengkritik Ridwan Kamil dengan kata kasar.

Siapa Bacawapres Ganjar Pranowo? Sekjen PDIP Singgung Nama Ridwan Kamil hingga Pentolan PKS

Cahyadi bilang, selama jadi pengajar Sabil punya catatan indisipliner sebelum masalahnya dengan Ridwan Kamil mencuat. 

Pihak SMK Telkom juga telah menerbitkan surat peringatan (SP) terhadap tindakan indisipliner Sabil sebelumnya.

Terjerat Kasus, Nasib Pondok Pesantren Al-Zaytun Ada di Tangan Pemerintah

“Jadi pada dasarnya tidak ada sifat yang tiba-tiba. Jadi semuanya merupakan rangkaian dan kebetulan secara tertulis ini adalah surat yang ketiga untuk Pak Sabil,” jelas Cahyadi sepertri dikutip VIVA dari akun TikTok siberasi.id Jumat, 17 Maret 2023

Cahyai mengungkapkan tindakan indisipliner Sabil yang pertama terjadi pada bulan September 2021. Saat itu, ada orang tua murid protes lantaran anaknya mendapat kata-kata kasar dari sang guru di sekolah. Sabil pun diberi SP 1 terkait etika profesi.

Halaman Selanjutnya
img_title