Demokrat Kabupaten Gorontalo Tinggal Tunggu Rekom AHY untuk Daftarkan Bacaleg ke KPU

Jayadi Ismail
Sumber :
  • VIVA Gorontalo

Gorontalo – Partai Demokrat Kabupaten Gorontalo tengah mempersiapkan caleg-caleg terbaik yang bakal bertarung pada Pileg 2024 mendatang.

KPU Kabupaten Gorontalo Kembalikan LADK 15 Parpol

Hal itu disampaikan Wakil Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Gorontalo, Jayadi Ismail.

Jayadi bilang nama-nama tersebut sudah berada di kantor DPP Partai Demokrat. 

KPU Kabupaten Gorontalo Paparkan Progres Sortir Lipat Surat Suara Pemilu 2024

"Kita mempersiapkan caleg-caleg terbaik, nama-namanya sudah ada di DPP," kata Jayadi, Kamis 4 Mei 2023, kemarin.

Nama-nama tersebut, kata dia, tinggal menunggu rekomendasi Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) untuk segera di daftarkan ke KPU Kabupaten Gorontalo.

KPU Kabupaten Gorontalo Ultimatum Parpol: Tidak Bikin LADK Siap-siap Terima Sanksi Berat

"Tinggal menunggu rekomendasi dari ketua umum untuk siap didaftarkan ke KPU," kata Jayadi lagi.

Target Pileg 2024

Jayadi mengatakan, target Partai Demokrat Kabupaten Gorontalo pada PIleg 2024 mendatang adalah meraup suara terbanyak.

Tentu target ini ada hubungannya dengan rencana AHY maju pada Pilpres 2024.

"Kita memperkuat dulu untuk pemilihan legislatif, kalau kita kuat dan berhasil mendapatkan suara di hati rakyat, makan kami yakin suara AHY di Kabupaten Gorontalo akan lebih luar biasa," pungkasnya.

Sekadar informasi, berdasarkan tahapan Pemilu 2024, pengajuan bakal calon lebislatif berlangsung mulai tanggal 1 sampai 14 Mei 2023.

Hingga hari keempat pendaftaran, belum ada satu parpol yang mendaftarkan calegnya ke KPU Kabupaten Gorontalo.

"Belum terdapat partai politik yang mengajukan bakal calon anggota DPRD Kabupaten Gorontalo," kata Anggota KPU Kabupaten Gorontal, Kadir Mertosono.